Saat Pelayanan Kemoterapi diresmikan langsung (Pj) Gubernur Bangka Belitung Suganda Pandapotan Pasaribu didampingi Ketua DPRD Bangka Belitung, Senin (25/9/2023). |
Pelayanan Kemoterapi ini diresmikan langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Bangka Belitung, Suganda Pandapotan Pasaribu didampingi Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bangka Belitung, Senin (25/9/2023).
"Mudah-mudahan bermanfaat bagi masyarakat kita dan ini menolong banyak jiwa-jiwa, ini kita support. Paling tidak warga kita yang mau berobat tidak perlu jauh-jauh lagi karena bisa datang ke sini," ujar Suganda usai menghadiri acara peresmian fasilitas layanan Kemoterapi.
Direktur RSUD Dr. (H.C) Ir. Soekarno Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), dr Ira Ajeng Astried mengatakan layanan kemoterapi ini sudah dinantikan masyarakat.
Pihaknya sudah membuka layanan pada 18 September 2023, mampu untuk menampung 10 orang per hari.
"Kita kebut ini, kita maksimalkan ini, semoga ini sudah cukup memuaskan masyarakat. Saat ini sudah ada 4 pasien yang dilayani," kata dr Ira.
Dia mengakui sumber daya manusia (SDM) dan fasilitas pelayanan kemoterapi sudah mumpuni.
"Sementara ini ada dua dokter yang sudah keluar kewenangan klinisnya, tapi nanti untuk ke depan ada beberapa dokter yang kita urus kewenangan klinis. Untuk farmasi karena ini obat diracik khusus, perawat itu sudah punya sertifikat khususnya," katanya (Bangkapost/Net)