• Latest News

    Jumat, 21 Desember 2018

    Jalan Raya Penghubung Pekon Sudimoro induk ke pekon Sudimoro Bangun Kecamatan Semaka Tanggamus Rusak Parah

    Tanggamus (Andpost)- Jalan raya penghubung Pekon Sudimoro induk ke pekon Sudimoro Bangun Kecamatan Semaka Kabupaten Tanggamus.
    Padahal diperbaiki belum satu tahun, jalan raya penghubung Pekon Sudimoro induk ke pekon Sudimoro Bangun Kecamatan Semaka Kabupaten Tanggamus sepanjang 3 Km kembali rusak parah.

    Selain jalur penghubung kedua Pekon, jalan tersebut juga merupakan penghubung antara kecamatan Semaka dan Kecamatan Wonosobo, dan juga sebagai jalan utama untuk perekonomian masyarakat setempat.

    Menurut Zainal, salah satu warga Pekon Sudimoro mengatakan bahwa, jalan sepanjang 3 Km tersebut diperbaiki pada pertengahan tahun 2017 lalu. Namun belum ada setahun, jalan ini sudah kembali rusak.

    "Sekitar pertengahan tahun 2017 lalu jalan ini diperbaiki, tapi belum setahun sudah rusak parah lagi. Dan setau saya juga, perbaikan jalan ini tidak sepanjang tiga kilo yang seharusnya diperbaiki, tapi hanya beberapa ratus meter saja," ujarnya saat ditemui media ini, kemarin

    Dia menerangkan, secara keseluruhan jalan tersebut kondisinya sudah hampir rusak parah. Ditambah dengan saat ini musim hujan, aspal jalan ini semakin banyak yang terkelupas dan banyak genangan air, sehingga jalan jadi becek dan berlumpur.

    "Jalan raya ini sangat vital dan penting bagi masyarakat dan warga pekon ini. Karena selain akses satu satunya untuk jalur mengangkut hasil bumi, jalan ini juga sebagai akses menuju jalan lintas barat Sumatera," terangnya.

    Dia juga berharap, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanggamus melalui dinas terkait dapat menganggarkan untuk perbaikan jalan tersebut. Karena jalan ini penting untuk warga, khususnya untuk meningkatkan derajat perekonomian kami sebagai warga.

    Karena, katanya, dengan mulusnya jalan tersebut maka akan menekan cost (ongkos) transportasi angkutan hasil bumi.

    "Rusaknya jalan ini, biaya angkut barang hasil bumi dan penumpang sangat tinggi, karena sulitnya medan yang lalui. Jadi kami berharap, pemerintah dapat memperbaikinya segera," harapnya. (Dbs)

    • Netizen Comments
    • Facebook Comments

    0 Post a Comment/Comments:

    Item Reviewed: Jalan Raya Penghubung Pekon Sudimoro induk ke pekon Sudimoro Bangun Kecamatan Semaka Tanggamus Rusak Parah Rating: 5 Reviewed By: harian andalas post
    Scroll to Top