BANDARLAMPUNG : Suara rentetan peluru dan bombardir di sekitar Markas Komando Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Lampung membuat para pengguna jalan yang biasa melintas di kawasan tersebut memperlambat laju kendaraannya, para prajurit Lanal dengan menggunakan helem baja dan bersenjatakan SS-1 berlari dengan sigap menempati pos tempurnya
Kegiatan tersebut merupakan salah satu simulasi materi dari gladi tugas tempur pangkalan tingkat I/P1 dan tingkat II/P2 yang sedang diujikan oleh Komando Latihan Armada Barat di Lanal Lampung, Piabung, Pesawaran, (16/11) lalu.
Kegiatan uji terampil yang dilaksanakan di Lanal, dibuka langsung oleh Komandan Lanal Lampung Kolonel Laut (P) Kelik Haryadi, S.H., M.Si di ruang Rapat Mako yang dihadiri oleh Ketua Tim Uji dari Kolatarmabar, Letkol Laut (P) Agus Darmawan beserta tim penguji serta para Perwira Lanal.
Materi uji terampil Glagaspur Pangkalan tingkat I/P-1 dan tingkat II/P-2 di Lanal Lampung, meliputi kegiatan PBB, bongkar pasang serta menembak senjata laras panjang dan pistol, renang militer, SAR, keterampilan dalam menggunakan tali-temali, peluit serta semapur. Selain itu juga diujikan pengetahuan akademik melalui uji tulis, peraturan Dinas dalam penaikan bendera, penjagaan, penyambutan tamu VIP/VVIP.
Tidak ketinggalan pasukan anti Huru-Hara Lanal dengan kostum lengkap juga diuji keterampilannya melalui aksi penanganan dalam menghadapi unjuk rasa atau demonstrasi massa.
Kesiapsiagaan para prajurit dan tim kesehatan Lanal juga diuji melalui kegiatan pertahanan pangkalan dan penanganan kebakaran yang diskenariokan terdapat korban anggota. Kibarkan terus bendera kewajiban, Jalesveva Jayamahe (dbs)
0 Post a Comment/Comments:
Posting Komentar