Kampung Agung Dalam, Banjar Margo, Tulangbawang Bangun Jalan Desa Tingkatkan Perekonomian
TULANGBAWANG : - Pemerintahan Kampung Agung Dalam, Kecamatan Banjar Margo, Kabupaten Tulangbawang, merealisasikan 70% Dana Desa (DD) untuk meningkatkan pembangunan fisik.
Kepala Kampung (Kakam) Agung Dalam, Firmansyah, mengatakan DD masih digunakan membangun dan membenahi jalan yang akan direalisasikan secara bertahap.
“Prioritasnya melanjutkan pembangunan badan jalan yang menghubungkan RK 01 tembus ke RK 05, pembangunan Pos Kesehatan Desa (Poskesdes), sumur bor dan pelatihan badan atau lembaga serta penyertaan modal ke Badan Usaha Milik Kampung (BUMKam) dan pelatihan peningkatan perekonomian masyarakat,” ujarnya kepada awak media,kemarin.
Ia berjanji akan mengelola DD dengan sebaik-baiknya sesuai kebutuhan masyarakat di kampung tersebut. “Untuk kesejahteraan warga dan pemberdayaan ekonomi kampung kiranya DD tersebut dapat ditingkatkan lagi jumlahnya,” harapnya (brama)