• Latest News

    Rabu, 25 Juli 2018

    Satlantas Polres Pesawaran Sabet Peringkat II dalam Operasi Ketupat 2018


    PESAWARAN (Andpost) - Satuan lalu lintas Polres Pesawaran terbaik kedua dalam pengamanan arus mudik Idul Fitri 1439 H, dan Operasi Ketupat Krakatau 2018, serta memberikan pelayanan memuaskan terhadap para pemudik. 

    Satlantas Polres Pesawaran meraih juara kedua, sementara juara pertama diraih Polresta Metro, ketiga Polres Way kanan, dan juara harapan satu Polres Lampung Timur. 

    Kasat Lantas Polres Pesawaran AKP Ridho Rafika mengatakan, bahwa satlantas Polres Pesawaran menerima penghargaan dari Direktorat lalu lintas Polda Lampung. 

    "Alhamdulillah, satlantas Polres Pesawaran, meraih juara kedua dan menerima penghargaan, pospam dan posyan terbaik kedua dalam Ops Ketupat Krakatau 2018," kata Ridho Rafika, Rabu (25/7/2018).

    Dia berharap, dengan diperolehnya penghargaan pertama di jajaran satlantas Polres Pesawaran dapat menjadi memotivasi para anggota kedepan agar pelayanan satlantas Pesawaran lebih baik lagi, menciptakan kondisi kamseltibcarlantas di wilayah Polres Pesawaran.

    "Terima kasih kepada anggota satlantas Polres Pesawaran, ini prestasi pertama dan tantangan kedepan, agar satlantas Polres Pesawaran bisa lebih giat lagi dan tidak puas, terutama menekan pelanggaran lalu lintas di wilayah hukum Polres Pesawaran," ujarnya.(*)
    • Netizen Comments
    • Facebook Comments

    0 Post a Comment/Comments:

    Item Reviewed: Satlantas Polres Pesawaran Sabet Peringkat II dalam Operasi Ketupat 2018 Rating: 5 Reviewed By: harian andalas post
    Scroll to Top