• Latest News

    Minggu, 22 Juli 2018

    Jendral Ike Edwin Adakan Syukuran Secara Adat Sambut Ipda Pol Miya Ratih


    BANDARLAMPUNG (Andpost) - Sebagai wujud syukur terhadap nikmat Allah SWT, yang diterima oleh, Irjen. Pol. Dr. Drs. H. Ike Edwin, S.I.K., S.H., M.H., M.M, atas prestasi yang diperoleh putri adik kandungnya, Hendrik Muhammad Bunjamin, yakni  Ipda Pol RA. Miya Ratih Hendrik Muhammad Bunjamin, yang baru mendapat penghargaan Prasetya Perwira (Praspa) TNI dan Polri tahun 2018.
    Atas bentuk syukur tersebut, pria kelahiran  Jakarta, 11 Desember 1961 (56)  seorang perwira tinggi Polri yang sejak 4 Januari 2017 mengemban amanat sebagai Sahlisospol pengganti Irjen. Pol. Iza Fadri, lulusan Akpol 1985 ini yang berpengalaman dalam bidang Brimob dengan Jabatan terakhir jenderal bintang dua ini adalah Kasespimma Sespim Polri, mengungandang Lima kebuyaian Way Kanan dan Paksi Pak Sekala Beghak, yang diselenggarakan di Lambang Kuning, Bandarlampung,Minggu (22/7/2018).

    Dalam sambutannya Dang Ike panggilan akbrab Irjen. Pol. Dr. Drs. H. Ike Edwin, mengatakan bersyukur adalah awal kebahagiaan, sebab bersyukur adalah awal dari kelimpahan hidup.

    Oleh karena itu, kata Dang Ike bentuk syukur juga diwujudkan dengan mengundang para kebuyaian untuk mennyambut kedatangan Taruni pertama generasi penerus keluarga kerajaan Paksi Pak Sekala Bghak yakni, Ipda Pol RA. Miya Ratih Hendrik Muhammad Bunjamin.

    “Ungkapan syukur itu terwarnai dari rangkaian adat Lampung, yang kami adadakan dengan mengundang lima Kebuyaian Way Kanan dan Paksi Pak Sekala Bghak untuk menyambut kehadiran taruni pertama generasi penerus yaitu, Ipda Pol RA. Miya Ratih Hendrik Muhammad Bunjamin, yang kami gelar di Lambang Kuning.

    Menurut Dang Ike, begitulah cara orang Lampung ekspresikan rasa syukur pada Allah SWT, dengan berpegangkan adat berpedoman “Sai Bumi Ruwa Jurai” Atau provinsi yang masyarakatnya terdiri dari berbagai suku, etnis dan agama nan menyatu dalam ke-Bhinekaan Tunggal Ika.

    “Begitulah cara orang Lampung ekspresikan rasa syukur pada Allah SWT, dengan berpegangkan adat berpedoman “Sai Bumi Ruwa Jurai” Atau provinsi yang masyarakatnya terdiri dari berbagai suku, etnis dan agama nan menyatu dalam keBhinekaan Tunggal Ika,”ungkap Dang Ike Edwin seorang tokoh adat yang pertama kali memviralkan salam Salam Lampung (L) Bermartabat.

    Seperti kita ketahui putri dari anak kandung adik Dang Ike Edwin yakni, Ipda Pol RA. Miya Ratih Hendrik Muhammad Bunjamin, telah dilantik langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi)  Prasetya Perwira (Praspa) TNI dan Polri tahun 2018 di halaman depan Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (19/7/2018).

    Nampak pula hadir dalam acara tersebut yaitu,  Gubenur Lampung terpilih, Arinal Djunaidi, pejabat Muspida Provinsi Lampung serta para raja Sulawesi. Aacara juga ditandai dengan pemberian bunga yang diserahkan langsung oleh jendral Ike Edwin kepada Ipda Pol RA. Miya Ratih Hendrik Muhammad Bunjamin
    • Netizen Comments
    • Facebook Comments

    0 Post a Comment/Comments:

    Item Reviewed: Jendral Ike Edwin Adakan Syukuran Secara Adat Sambut Ipda Pol Miya Ratih Rating: 5 Reviewed By: harian andalas post
    Scroll to Top